Jakarta - Kalau sudah hobi, membuat kue apa saja jadi cantik. Remaja 16 tahun yang gemar membuat kue ini bikin aneka kue lucu bentuk totoro, minion hingga keropi.
Galeri Foto
Menggemaskan! Ini 10 Kue Lucu yang Dibuat Oleh Remaja Berusia 16 Tahun

Kue puff berwarna hitam ini adalah buatan Michelle Lu, remaja asal Melbourne yang hobi membuat kue. Ini kue yang ia buat dengan tema halloween. Foto: Instagram sweet_essence
Panda lucu ini terlihat seperti mengumpat di dalam tong ya. Lucu! Foto: Instagram sweet_essence
Remaja ini juga membuat kue puff dengan isian cream yang dibentuk keropi berwarna hijau. Foto: Instagram sweet_essence
Minion! Siapa yang tak suka karakter berwarna kuning ini. Kalau diberi kue ini pasti sayang untuk menyantapnya. Foto: Instagram sweet_essence
Meow, kucing lucu berwarna kuning dan putih ini Michelle Lu buat dengan tangannya sendiri. Foto: Instagram sweet_essence
Kalau yang ini roti berbentuk totoro. Lucu nggak? Foto: Instagram sweet_essence
Kura-kura berwarna hijau ini adalah roti buatan Michelle Lu. Foto: Instagram sweet_essence
Dibuat dengan wajan berbentuk Winnie The Pooh, ia membuat dorayaki jepang dengan isian custard matcha dan buah strawberry. Foto: Instagram sweet_essence
Madeleines yang dicelupkan dengan cokelat warna-warni ternyata bisa menghasilkan bentuk karakter unik. Ada Winnie The Pooh, Micket hingga Pluto. Foto: Instagram sweet_essence
Matcha mille crepe berwarna hijau ini dibuat mirip alien. Enak dan lucu! Foto: Instagram sweet_essence