Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia

Galeri Foto

Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia

Istimewa - detikFood
Sabtu, 02 Sep 2017 11:58 WIB

Jakarta - Dari lantai 118 gedung pencakar langit di Hong Kong hingga bar koktail di Quito dengan pemandangan garis langit Ekuador. Ini restoran rooftop terbaik di dunia.

Terletak di pusat kota Shanghai, Flair Rooftop Restaurant Bar berada di lantai 58 di Ritz Carlton. Pemandangan metropolis yang gemerlap dan ramai, dipadu dengan garis sungai Huangpu, membuat pengalaman Afternoon Tea Anda semakin menakjubkan.
Salah satu rooftop bar terkenal di Bangkok, Moon Bar at Banyan Tree. Dengan pemandangan 360 drajat yang mengarah ke cakrawala dari berbagai arah pemandangan kota Bangkok. Anda bisa menikmati Sabai Thailand campuran dari air soda dan mekhong.
Keindahan Barcelona dapat dinikmati di La Dolce Vitae yang berada di Majestic Hotel & Spa. Anda akan dihadapkan dengan pemadangan kota Barcelona yang ikonik dengan desain dari Gaudi. Sambil menikmati kudapan khas sana yaitu tapa yang dibuat langsung oleh chef berbintang Michelin.
Di kota Santiago, Chile, berdiri sebuah rooftop restoran yang menampilkan pemadangan bohemian dari pemukiman Bellavista. Di Room 09, yang berada di Tinto Boutique Hotel, Anda bisa menikmati Frank Costello, racikan semangka dan gin yang disajikan dalam kandang burung.

Dinobatkan sebagai rooftop bar paling tinggi di dunia, Ozone, yang terletak di lantai 118 Ritz-Carlton Hongkong memiliki pemandangan kota yang menakjubkan. Ditemani dengan HK Skyline, campuran dari Zacapa rum, jus anggur, dan jus lemon, Anda serasa berada di puncak langit.

Berbeda dengan rooftop lainnya yang megah dan besar, di Ekuador, ada rooftop bar kecil yang tersembunyi. Terletak di kota Quito, La Terraza de Casa Gangotena berada di antara rumah-rumah jaman dulu yang telah menjadi situs warisan dunia pertama oleh UNESCO. Di sini Anda bisa menikmati Cedron Spirit, racikan dari rum, lemon, dan anggur bersoda.
Paris dikenal senagai kota paling romantis dengan keindahan cahayanya. Di L’Oiseau Blanc yang berada di Penninsula Paris, Anda bisa mengagumi panorama Menara Eiffel dan bangunan terkenal di Paris, sambil menikmati koktail dan mencoba penerbangan tranlastik pertama antara Paris dan New York yang tersedia disana.
Tidak hanya Bangkok, Phuket pun memiliki rooftop bar yang indah. Di Baba Nest, yang terletak di resor Sri Panwa, rooftop bar ini mengapung dengan hamparan lautan yang indah. Ditemani dengan segelas Sri-Jitos, campuran dari grey goose vodka dan lemongrass tea.
Meski perkembangan gedung tinggi di Meksiko cukup lambat, namun The Rooftop yang terletak di Cape, Cabo San Lucas, merupakan salah satu rooftop bar yang patut diperhitungkan keindahannya. Di sini Anda bisa memandang laut lepas Cortez, dengan gunung batu ikonik Al Acro.
Terletak di atas pusat Televisi BBC, Pergola on The Roof merupakan salah satu rooftop restoran paling populer di London. Pergola merupakan tempat paling horisontal di London, dan menyajikan makanan dari empat restoran lokal ternama.
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Ini 10 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Terindah di Dunia
Hide Ads