Cooking class yang diadakan oleh detikFood kali ini menggandeng JIA Restaurant Shangri-La Hotel Jakarta dengan tema dim sum. Ada 5 jenis dim sum yang dibuat, salah satunya adalah Steamed Beff Ball dan Fried Wonton Prawn and Crab Meat.
Baca Juga: Ini Dia Rahasia Pembuatan Dumpling Ayam dan Sayuran Saus Sichuan
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahan Pembuatan Dim Sum Bakso (Foto: dok. detikFood) |
Bahan-bahan yang diperlukan hanya daging sapi cincang, daun ketumbar, minyak wijen, tepung san fen (tepung sagu), garam, gula, lada putih dan kaldu ayam.
"Pilihlah daging sapi bagian paha. Lebih baik daging yang sudah dipotong kemudian dibekukan agar saat menggiling tak perlu dicampurkan es batu," ujar Chef Fatt.
Dim Sum Bakso yang Empuk Gurih (Foto: dok. detikFood) |
Supaya aroma dan rasanya wangi, potongan ciliantro atau daun ketumbar bisa ditambahkan ke dalam adonan. "Daging giling yang sudah dicampur bumbu tadi ditambahkan dengan sedikit tepung sagu. Sekitar 1 sdm," jelasnya.
Kukus hingga 8-10 menit. Kalau ingin menyajikannya dengan kembang tahu bisa ditaruh sebelum dikukus.
Chef Fatt Sedang Meracik Dim Sum Goreng (Foto: dok. detikFood) |
Kalau suka dengan dim sum yang digoreng, Anda wajib coba Fried Wonton Prawn dengan paduan daging kepiting dan udang.
Cara membuatnya sangat mudah. "Buat terlebih dulu isiannya yaitu campuran udang dan kepiting kemudian masukkan tepung sang fen, garam, kaldu ayam bubuk, gula, minyak wijen dan aduk hingga rata," tutur chef.
Dim Sum Isi Daging Udang dan Kepiting Siap Digoreng (Foto: dok. detikFood) |
Isian tersebut kemudian dibungkus dengan kulit spring roll dan direkatkan dengan campuran air dan tepung terigu. "Gulung kulit spring roll dan lipat bagian ujungnya hingga membentuk seperti kepiting," tutup Chef Fatt.
Baca Juga: Meracik Dim Sum Fusion dengan Paduan Putih Telur dan Angkak
(adr/odi)

Bahan Pembuatan Dim Sum Bakso (Foto: dok. detikFood)
Dim Sum Bakso yang Empuk Gurih (Foto: dok. detikFood)
Chef Fatt Sedang Meracik Dim Sum Goreng (Foto: dok. detikFood)
Dim Sum Isi Daging Udang dan Kepiting Siap Digoreng (Foto: dok. detikFood)
KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN