Nin Gao & Sup Hisit Untuk Imlek

Nin Gao & Sup Hisit Untuk Imlek

- detikFood
Selasa, 20 Feb 2007 09:57 WIB
Jakarta - Jika tepat di hari raya Imlek Anda belum sempat menjamu sahabat atau kerabat dengan sajian spesial, Anda masih bisa mengajak mereka menikmati sajian spesial Imlek yang digelar di hotel berbintang ini hingga tanggal 4 Maret nanti. Semua sajian istimewa bakal membelai lidah Anda!Perayaan acara Tahun Baru China (Chinese New Year) atau yang sering disebut Imlek ini, diselenggarakan setiap tahun oleh Hotel Nikko Jakarta. Tidak terkecuali dalam menyambut tahun babi ini, Hotel Nikko kini menyelenggarakan Chinese New Year's Celebration Festival yang digelar khusus dari tanggal 17 Februari 2007 sampai dengan 4 Maret 2007. Khusus untuk acara tersebut 3 orang chef khusus didatangkan dari Hotel Nikko Tianjin, China. Chef ternama yang sangat berpengalaman dalam meracik hidangan khas Canton yang telah bekerja di beberapa hotel di Beijing ini adalah Executive Chinese Chef Jian Min Hu, beserta tim andalannya yaitu Chef Chen Zhong dan Chef Hong Jun. Ketiganya akan memanjakan Anda dengan sajian masakan-masakan spesial khas imlek. Aneka hidangan serba istimewa disajikan secara khusus di MEI Chinese Restaurant yang berlokasi di lantai 2. Resto yang khusus menyajikan hidangan Cina ini ditata dengan hiasan khas Imlek sehingga bernuansa ceria dan cerah.Ada 3 jenis pilihan set menu dari hidangan pembuka, utama dan penutup yang serba komplet dan istimewa. Anda bisa mencicipi sup hisit atau sup sirip ikan yang special, tim ikan malas hingga Nin gao yang legit sebagai pencuci mulut. Untuk set menu pertama, Chinese New Year Set Menu I Rp.288.000,00 ++ per orang antara lain terdiri dari : Deluxe Cold Dish, Hot & Sour with Seafood Soup, Steamed Soon Hock Fish (Ikan Malas) with Ginger and Soy Souce, Sauteed Scallop and Cuttlefish with Vegetable, Wok-Fried Beef Tenderloin with Black Papper Souce, Braised Assorted Mushroom in Chicken Essence, Fried Rice with Manced Beef, Sago Melon, dan Ningao. Chinese New Year Set Menu II Rp.388.000,00 ++ per orang : Deluxe Cold Dish, Braised Shark's Fin Soup with Seafood, Steamed Son Hock Fish (Ikan Malas) with Ginger and Soy Souce, Stir-Fried Shrimps Ball and Asparagus with XO Sauce, Sauteed Tenderloin with Assorted Mushroom, Stir Fried Celery and Lily, Fried Rice with Minced Beef, Almond Bean Curd, Ningao. Untuk set menu ketiga Chinese New Year Set Menu III Rp.688.000,00 ++ per orang : Deluxe Assorted Cold Dish, Superior Shark's Fin Soup with Shredded Chicken and Fish Maw, Sauteed Prawn Balls with Wasabi Mayonnaise, Steamed Grouper with Ginger and Soy Souce, Baked Beef Ribs with Cumin & Chili, Braised Sliced Abalone with Black Mushroom in Oyster Sauce, Fried Rice with Shrimps and Conpoy, Assorted Dessert Platter, Ningao. Selain itu, Anda juga dapat menikmati menu Ala carte dari hidangan pembuka diantaranya seperti Marinated Jelly Fish with Vinegar, Roast Lamb Loin, dan Poached Goose Liver in Sake. Untuk hidangan utama disajikan : Deep Fried Chicken Leg with Red Wine Suace, Braised Sliced Abalone with Black Mushroom and Oyster Sauce, Honey Glazed Boneless Chicken with Crispy Ginger, Pan Fried Australia Scallop stuffed with Prawn, dan masih banyak lainnya. Untuk hidangan penutup akan disajikan Double Boiled Papaya with Snow Fungus and Red Dates.Kalau Anda tak sempat memasak sendiri, Anda bisa mengajak sahabat dan kerabat menikmati sajian spesial khas Mei Chinese Restaurant ini. Agar tak repot dan kehabisan tempat, lebih baik jika Anda melakukan reservasi dulu. Nah, tunggu apa lagi ? Gong Xi Fa Cai !! (dev/Odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads