Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India

ADVERTISEMENT

Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India

Sonia Basoni - detikFood
Sabtu, 18 Mar 2023 07:00 WIB
Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India
Foto: JW Marriott Hotel Medan/detikFood
Medan -

Ada ratusan menu sarapan enak dari hidangan tradisional Indonesia, makanan ala Barat, hingga kuliner khas India bisa ditemukan di JW Marriott Hotel Medan.

Terletak di pusat kota Medan, JW Marriott Hotel Medan menawarkan pengalaman menginap dan bersantap yang modern serta mewah. Di hotel bintang lima satu ini, pengunjung akan dimanjakan dengan ratusan menu sarapan yang dirotasi setiap harinya.

Semua makanan ini tersedia di Marriott Cafe, yang buka setiap hari dari jam 06.00 - 10.00 pagi untuk weekday dan jam 06.00 - 10.30 pagi untuk weekend.

"Kalau konsep yang ditawarkan JW Marriott Hotel Medan tentunya kami menggunakan konsep International Buffet. Karena tamu kami sendiri bukan hanya berasal dari Indonesia saja, tapi dari beberapa negara misalnya Amerika, England, India, Thailand, Australia sampai Netherland," jelas Agung Budiantoro selaku Executive Chef di JW Marriott Hotel Medan ke detikFood (17/03).

Dengan kapasitas restoran yang bisa menampung 190 orang. Chef Agung dan tim, setiap hari selalu memastikan bahwa menu sarapan yang ada di Marriot Cafe selalu berkualitas dari segi rasa hingga bahan makanan yang digunakan.

Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari IndiaAda Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India Foto: JW Marriott Hotel Medan

"Untuk main dish atau menu makanan utama, jumlahnya ada sekitar 22 makanan. Ini dapat ditemukan di area International Buffet, Indian Buffet, dan tentunya Indonesian Buffet," sambung Chef Agung.

Di area Indonesian Buffet contohnya yang diberi nama 'Indonesian Flavors'. Pengunjung bisa mencicipi menu nasi goreng kunyit, mie goreng, capcay, ayam bakar saus Thailand hingga rendang khas Minang ala JW Marriot Hotel Medan yang gurih empuk rasanya.

Beralih ke International Buffet, pilihannya lebih beragam lagi. Ada stall Chinese dimsum, yang semuanya dibuat fresh setiap hari. Kemudian ada pilihan menu sarapan ala Barat, seperti sausage roll, mini pizza, hash brown potato, corn BBQ, chicken sausage, roasted tomato slice dan masih banyak lagi.

Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari IndiaAda Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India Foto: JW Marriott Hotel Medan/detikFood

"Biasanya yang banyak orang cari ketika sarapan di hotel itu omelet ya. Nah, di JW Marriott Hotel Medan kami menawarkan Egg Station. Konsepnya berbeda dengan hotel lainnya, kami membebaskan pengunjung untuk memilih hidangan telur yang mereka suka dengan tambahan keju, sayuran dan daging. Bisa dibuat jadi omelet, telur goreng, telur rebus telur orak-arik dan poached egg," sambung Chef Agung.

Semua telur hingga rempah yang digunakan dipilih dari bahan lokal. Seperti kecombrang, irisan cabe rawit hingga daun basilnya pun lokal.

Bahkan menu makanan khas India pun bisa dinikmati di sini saat sarapan. Seperti idli yang dicampur dengan green chutney atau coconut chutney khas India. Bisa juga makan roti prata dengan cocolan chicken curry sampai pani puri.

Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari IndiaAda Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India Foto: JW Marriott Hotel Medan

"Tentunya kami juga memiliki menu pastry atau kue yang diproduksi sendiri. Setiap harinya kita membuat 12 jenis pastry untuk sarapan seperti croissant, Danish, banana bread hingga muffin. Kue-kue lokal pun disajikan, contohnya lupis khas Medan, bubur kacang ijo sampai bubur sum-sum," pungkasnya.

Puas menyantap ratusan makanan yang ada di sini, jangan lupa mampir ke area fruit station. Bisa pilih aneka jus buah dari lengkeng, salak, markisa sampai minuman teh bandrek Medan yang selalu ada setiap harinya.

Ada Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari IndiaAda Ratusan Menu Sarapan Enak di Hotel Mewah Ini, Rendang hingga Kari India Foto: JW Marriott Hotel Medan/detikFood

Bagi yang tertarik mencicipi ratusan makanan di JW Marriot Hotel Medan, kisaran harganya per orang dengan harga Rp 208.000 Net per orang. Informasi lebih lanjut bisa cek Instagram @jwmarriottmdn.



Simak Video "Pabrik Tahu Ini Diminati Para Pegowes untuk Sarapan"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT