Banyak negara di Asia Tenggara yang punya banyak makanan enak. Tapi ada juga beberapa makanan yang terbilang aneh dan tidak enak, yang disebut sebagai salah satu makanan terburuk di Asia Tenggara bagi sebagian orang.
Kemudian ada kedai durian di Singapura yang viral setelah membagikan durian gratis khusus untuk para petugas medis di sana. Hal ini dilakukan pemilik kedai sebagai bentuk dukungan pada petugas medis yang berjuang melayani pasien virus corona.
Terakhir ada aksi kocak anak kost saat masak darurat menggunakan peralatan seadanya. Salah satunya dengan membuat mie instan menggunakan setrika baju sebagai kompor yang bikin ngakak.
Berikut tiga berita yang paling menarik minat pembaca detikFood kemarin (01/03).
Makanan Terburuk di Asia Tenggara
Foto: Istimewa
|
Seperti tumisan serangga yang jadi makanan khas Vietnam. Kemudian ada sup telur semut yang bikin bergidik di Laos, lalu hidangan Pad Thai yang populer di Thailand. Terakhir ada hidangan ikan fermentasi dari Kamboja yang punya aroma amis menyegat dan rasa yang sangat asin.
Baca Juga: 5 Makanan Ini DIberi Predikat Makanan Terburuk di Asia Tenggara
Durian Gratis untuk Petugas Medis
Foto: Facebook Yi Liu Ji Durian
|
Baru-baru ini ada kedai durian Yi Liu di Singapura yang membagikan banyak durian gratis untuk para petugas medis di sana. Tujuannya sebagai bentuk dukungan dan untuk menambahkan rasa semangat bagi para petugas medis yang bekerja keras merawat pasien-pasien virus corona.
Baca Juga: Keren! Kedai Durian Ini Bagikan Durian Gratis untuk Paramedis Virus Corona
Masak Darurat ala Anak Kost
Foto: Istimewa
|
Lewat Twitter, ia membagikan dua foto milik temannya yang tengah mencoba memasak mie instan menggunakan setrika baju. Caranya panci rice cooker diletakan di atas setrika yang menyala kemudian diberi air, dan ditunggu hingga mendidih sebelum mie instan dimasukkan. Sayangnya panci tersebut jatuh dari atas setrika dan membuat aksi masak darurat di dalam kamar kost ini gagal total.
Baca Juga: Kocak! Anak Kost Masak Pakai Setrika Berakhir Ngenes
Halaman 2 dari 4