Ada kisah viral curhatan istri yang kelaparan nunggu suami. Lalu kenangan saat makan di restoran Rindu Alam hingga enaknya gehu pedas Pak Yayat.
Curhatan seorang istri yang kelaparan nunggu suaminya jadi viral di media sosial Twitter. Berawal dari postingan akun @foodfess2, curhatan seorang istri ini malah mengundang komentar negatif dari netizen.
Restoran Rindu Alam jadi persinggahan favorit ketika jalan-jalan ke Puncak. Tempat ini menawarkan panorama perbukitan Puncakyang indah. Kini restoran ini ditutup untuk selamanya. Netizenpun berbagi kenangan saat makan di sana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada juga Gehu Pedas Pak Yayat yang populer di Bandung. Tahu racikan pak Yayat ini punya sensasi pedas yang nikmat. Varian gehu yang ditawarkan pun beragam dan harganya murah meriah. Makanya gehu ini jadi oleh-oleh spesial dari Bandung.
Berikut berita terpopuler yang menarik perhatian pembaca detikFood kemarin (27/2).
Viral Curhatan Istri yang Kelaparan Nunggu Suami
Foto: istimewa
|
Berawal dari seorang istri yang mengunggah kisahnya di media sosial dan dibagikan oleh akun Twitter @foodfess2. Curhatan istri tersebut berisikan kisahnya yang menunggu suami sampai kelaparan karena berharap suaminya akan membawakan makanan.
Namun saat sampai rumah, suaminya tidak membawa apa-apa. Dan berakhir ia hanya menyantap telur dadar dengan nasi putih. Unggahan tersebut mengundang netizen untuk berkomentar.
Bahkan netizen berkomentar negatif, salah satunya seperti ini, "Next time kasih tau aja kalo pengen dibeliin juga. Laki kan bukan dukun, klo mengharap dia "mengerti" juga gak bisa, namanya manusia gak selalu sejalan sikapnya dg harapan kita. Maafin aja dan lebih terbuka lain kali. Gak perlu gengsi meminta, itukan suamimu."
Baca Juga: Kelaparan Demi Tunggu Suami, Wanita Ini Malah Dibully Netizen
Kenangan yang Tertinggal di Restoran Rindu Alam
Foto: istimewa
|
Saat jalan-jalan ke Puncak restoran Rindu Alam. Jadi tempat favorit banyak wisatawan untuk menikmati panorama yang indah. Restoran tersebut kini telah tutup dengan alasan habis kontrak.
Saat mengetahui restoran ini tutup, banyak netizen yang membagikan kisah tentang kenangan mereka saat bersantap atau sekadar mampir di tempat parkir untuk menikmati pemandangan indahnya. Restoran Rindu Alam pun memiliki beberapa fakta menarik mulai dari jadi primadona di Puncak hingga banyak netizen bersedih.
Baca Juga: Banyak Kenangan Tertinggal di Restoran Rindu Alam Puncak
Menikmati Lezatnya Gehu Pedas Pak Yayat
Foto: Siti Fatimah/detikfood
|
Bandung punya beragam kuliner unik serta cita rasa lezat. DarI brownies, batagor hingga aneka jajanan. Salah satunya tahu khas Bandung yaitu gehu pedas yang bikin banyak orang ketagihan.
Gehu pedas merupakan olahan tahu isi yang digoreng sampai menghasilkan tekstur yang renyah. Penjual gehu pedas banyak tersebar dan sangat populer di Bandung. Namun di Gehu Pedas Pak Yayat punya cita rasa yang juara.
Gehu Pedas Pak Yayat yang belokasi di Jalan Cijerah, Bandung Kulon ini sudah ada sejak tahun 2007 dan variasinya sangat beragam. Diantaranya ada gehu pedas original, rasa ayam pedas, sosis pedas, dan juga keju. Harganya mulai dari Rp. 2.000 - Rp. 2.500 saja.
Baca Juga: Huuh Haah! Tersengat Lezatnya Gehu Pedas Pak Yayat