Mengusung tema diplomasi kuliner, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) bersama perwakilan masyarakat Indonesia di Denmark kembali berpartisipasi dalam Festival Budaya Asia di Odense. Acara ini berlangsung pada 24-25 Juni 2016.
Melalui rilis yang diterima detikFood (25/6), KBRI Kopenhagen mengabarkan rangkaian acara di Odense ini menutup Festival Budaya Asia yang sebelumnya digelar di kota-kota lain di Denmark. Seperti Kopenhagen, Aarhus, dan Aalborg.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Pengunjung terlihat menikmati beragam kuliner Indonesia diantaranya martabak telur, sate ayam, nasi kuning, lumpia, gado-gado, dan bakwan jagung. Banyak pengunjung rupanya juga menyukai minuman kopi Indonesia yang kali ini ditampilkan.
Acara makin meriah dengan penari sanggar InaDance yang menampilkan tarian khas Indonesia. Antuasisme terlihat dari festival yang ramai dipenuhi pengunjung, terutama masyarakat setempat.
![]() |
Odense sendiri adalah kota terbesar keempat di Denmark. Juga merupakan tempat kelahiran sastrawan ternama dunia, Hans Christian Andersen.
Mengenai diplomasi kuliner Indonesia, sebelumnya produk-produk Indonesia juga meramaikan Foodexpo di Herning, Denmark pada Maret lalu. Saat itu Indonesia membawa wedang jahe, minuman cokelat, keripik kentang, kue bolu, hingga seafood beku yang terbukti disukai publik Skandinavia.
(adr/odi)



KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN