Kompor Gas Hob dengan Kualitas Prima Dipasarkan Hari Ini

Kompor Gas Hob dengan Kualitas Prima Dipasarkan Hari Ini

Odilia Winneke Setiawati - detikFood
Jumat, 10 Jun 2016 13:50 WIB
Foto: Odilia WS
Jakarta - Kompor merupakan alat masak terpenting. Kali ini kompor gas tanam dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau diperkenalkan untuk keluarga Indonesia.

MODENA sebagai pelopor produk alat rumahtangga berkualitas kembali menghadirkan produk kompor gas tanam seri terbaru. Bernama Maestro Chefs Limited Collections Gas Hob seri BH 1725 MC. Kehadiran produk ini untuk menjawab kebutuhan masyarakat modern yang ingin segala sesuatu yang berkualitas. Karenanya dua orang chef, Bara Pattiradjawane dan Ririn Marinka yang dikenal luas.

Kedua chef ini juga dikenal akan komitmennya pada kualitas. Chef Bara secara pribadi punya hubungan istimewa dengan produk Modena.
'Kebetulan saya kenal Modena sejak tahun 1990 dari ibu saya. Ya, saya belajar memasak pertama kali pakai kompor itu,' ungkap chef Bara pada jumpa pers Kamis (9/6) di Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan chef Rinrin punya acuan kualitas dalam memilih kompor. 'Memasak bahan-bahannya harus berkualitas. Timing-nya juga harus pas. Karenanya perlu alat masak yang berkualitas,' tuturnya.

Keterlibatan dua orang chef tersebut bukanlah tanpa alasan. 'Kehadiran kedua chef ini merupakan pengingat akan makanan sehat dan berkualitas. Sesuai dengan komitmen kami untuk selalu menghadirkan produk unggul dan handal,' ungkap Robert Widjaja, Vice President of Customer Management, MODENA Indonesia.

Karenanya peluncuran kompor gas tanam ini ditandai dengan pembubuhan tanda tangan kedua chef pada permukaan kompor. Ini sebagai komitmen akan kualitas produk.

Kompor gas tanam Maestro Chefs Limit Collection Gas Hob(BH 1725MC) ini dilengkapi sejumlah fitur yang diidamkan para ibu rumahtangga. Permukaannya mengkilap tertutup tempered glass tahan panas dengan jaminan seumur hidup. Tungkunya terbuat dari bahan aluminium dan tahan karat. Sementara tatakan tungkunya berbahan besi baja cor yang kuat. Dilengkapi pengatur api berupa tombol yang stylish.

'Yang terpenting kompor tanam ini dilengkapi dengan Gas Safety Technology. Saat makanan yang dimasak meluap terkena api dan api mati, otomatis saluran gas akan terhenti sehingga tak ada gas yang mengalir,' jelas Rpbert Widjaja.

Selain keunggulan tersebut, penjualan kompor gas tanam ini juga akan disisihkan untuk kegiatan sosial. Membiayai rumah layak huni bagi keluarga kurang mampu dan menambah fasilitas sekolah di Tegalsari, Surabaya. Kegiatan ini bekerjasama dengan Habitat For Humanity Indonesia.

Ingin dapat diskon 25%? Anda bisa membeli kompor ini melalu online di www.modena.co.id. Untuk 25 pembeli pertama akan emndpatkan diskon 25% dan sebuah frying pan khusus pada hari Senin, 13 Juni 2016. (odi/odi)

Hide Ads