Festival Makanan Indonesia dan Aceh Jadi Andalan Indonesia di MATTA Fair 2015

Laporan dari Kuala Lumpur

Festival Makanan Indonesia dan Aceh Jadi Andalan Indonesia di MATTA Fair 2015

Lusiana Mustinda - detikFood
Jumat, 04 Sep 2015 22:40 WIB
Foto: detikfood
Jakarta -

Tahun ini Indonesia tampil berbeda dalam ajang MATTA Fair yang berlangsung di Kuala Lumpur. Provinsi Aceh membuka booth sendiri dan makanan Indonesia secara khusus disajikan dalam festival.

Meskipun sektor ekonomi sedang melemah. Akan tetapi sektor pariwisata menjadi salah satu yang tetap menjadi perhatian. Hal ini dikarenakan, pariwisata adalah salah satu sumber devisa negara.

Pada Kamis (04/09/15) di Putra World Trade Center. Malaysian Association of Tour and Travel Agent Fair (MATTA FAIR) dibuka pagi tadi (4/9) secara resmi. Acara ini berlangsung pada 4 September hingga 6 September mendatang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Indonesia, Turki, Jepang, Macau, Australia, India, Sri Lanka dan Selandia Baru menjadi salah satu organisasi pariwisata yang bekerjasama dalam MATTA Fair 2015," tutur Haji Hamzah Rahmat selaku President of MATTA Fair saat konferensi pers di PWTC.

"Selain itu, Korea, Taiwan, Hongkong, Nepal dan Iran juga ikut berpartisipasi. Ada juga daerah pendatang baru seperti Aceh, Taipei, Zhangjiajie dan China," tambah Hamzah.

Aceh tampil dalam booth terpisah dengan Indonesia. Secara khusus Aceh menampilkan beragam objek wisata seperti museum tsunami dan wisata laut. Mengingat Aceh kini semakin terbuka untuk mempromosikan potensi wisatanya.

Sedangkan secara khusus Korea Selatan menampilkan pergelaran budaya Korea. "Running Man" menjadi salah satu acara yang akan hadir pada hari Sabtu di Paviliun Korea Hall 1. Juga peragaan busana Korean Fashion Show Hanbok.

Untuk Malaysia akan hadir model asal Malaysia yang akan berlenggang di catwalk. Indonesia akan menampilkan beragam sajian seni lukis hingga tari. Secara khusus makanan Indonesia akan ditampilkan dalam festival makanan Indonesia. Acara ini berlangsung di Zende Restaurant, Seri Pacific Hotel yang diselenggarakan pada 4 hingga 11 September.

(lus/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads