Cuplikan video dari ponsel yang diunggah ke situs LiveLeak menunjukkan seorang pria membanting lempengan besar daging di trotoar depan ruang penyimpanan sebuah restoran kecil. Video ini dengan cepat menarik lebih dari 60.000 penonton, hanya sekitar 18 jam dari pertama kali diunggah.
Berdasarkan laporan SF Weekly (24/11), deskripsi video mengklaim bahwa rekaman diambil di depan restoran Lucky River. Pengguna LiveLeak yang menggunakan nama tornnado mengunggah video dengan deskripsi singkat berikut:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rekaman ini hanya berlangsung tiga detik. Namun pencarian cepat di Google Maps membuktikan bahwa pria dalam video itu berdiri di luar Lucky River. Ini dikarenakan adanya tanda-tanda restoran yang tampak pada video.
Meski torrnado menyebut bahwa pria dalam video sedang melunakkan daging, namun rekaman itu sangat singkat sehingga tidak menunjukkan apapun selain membanting daging.
Sejak video muncul di LiveLeak, halaman Yelp restoran Lucky River menerima beberapa ulasan negatif. Manajer dari restoran pun hanya memberi penjelasan singkat. Ia mengatakan bahwa daging itu sedang dihancurkan dan tidak disajikan pada tamu.
(msa/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN