Cabang Terbaru Oenpao Hadir di Palm Square

Cabang Terbaru Oenpao Hadir di Palm Square

- detikFood
Senin, 15 Agu 2011 11:42 WIB
Jakarta - Suka menikmati dim sum, mini pao, nasi Hainan atau hidangan Asian food lainnya? Kini, cabang ke-23 Oenpao hadir lebih dekat untuk Anda. Shttt... apalagi ada promo menarik berupa harga spesial yang ditawarkan selama bulan Ramadan. Asyik kan?

Bagi anda yang sering melintasi tol Jakarta-Tangerang dan ingin mengisi perut sepulang kerja, kini ada alternatif baru untuk berbuka puasa atau untuk makan malam. Jika mampir ke rest area Palm Square kini Anda dapat memanjakan lidah di Oenpao, Asian Food Restaurant. Outlet Oenpao yang ke-23 ini tepatnya berlokasi persis di jalan tol Jakarta-Tangerang km 13,5 Karang Tengah.

Seperti restoran Oenpao lainnya, restoran ini ditata dengan dinding berwarna merah menyala dan dilengkapi sofa-sofa empuk berwarna hijau. Didukung dengan 'open & modern kitchen' membuat pengunjung dapat menikmati pengalaman bersantap yang berbeda. Selain itu tersedia area outdoor berupa open air terrace yang sekaligus berfungsi sebagai smoking area.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Oenpao dikenal sebagai restoran yang menyajikan menu-menu andalan berupa dimsum, seperti hakau, swikiauw, siomay ayam/udang, pangsit shanghai, lumpia. Selain itu Oenpao juga menyediakan aneka hidangan lainnya seperti mi, bubur, nasi, mini pao, bebek atau ayam panggang. Buat yang ingin berbuka puasa tak perlu khawatir karena semua hidangan yang ditawarkan oleh Oenpao kesemuanya halal.

Tidak hanya menyajikan menu-menu istimewa yang lezat serta harganya terjangkau, tetapi pengunjung juga bakal mendapatkan pelayanan ramah dari setiap karyawan yang berada Oenpao. Khusus di bulan Ramadan, Oenpao juga memberikan penawaran istimewa berupa Promo Sahur yaitu berupa diskon sebesar 30%. Promo tersebut berlaku khusus untuk pemesanan Food & Beverage di beberapa cabang Oenpao yaitu di Bintaro, Pondok Indah, Kemang, Jakarta Theater, Sunset Bali, dan Renon Bali.

Pada kesempatan kali ini, Oenpao juga menjalankan kegiatan CSR 'Oenpao Peduli Sesama' dengan memberikan sumbangan terhadap yayasan Panti Asuhan al-Mabruroh, Karang Tengah. Oenpao, Rest Area Palm Square buka setiap hari, mulai jam 07.00 hingga 00.00 WIB. Nah, kalau melewati tol Jakarta-Tangerang jangan lupa mampir ke Oenpao!


(dev/Odi)

Hide Ads