Minggu (20/3), Cuisinart menggelar launching "New Innovatife Product from Cuisinart" di SEIBU Departement Store Grand Indonesia, Jakarta. Cuisinart dikenal sebagai sebuah produsen alat rumah tangga dari Amerika yang menghasilkan produk-produk praktis dan modern. Tak heran jika kini lewat Cuisinart Soup Blender - brand asal Amerika ini kembali menciptakan peralatan dapur yang modern, praktis, dan serbaguna.
Jika sedang mencari sebuah peralatan masak serbaguna atau all in one, mungkin Cuisinart Soup Blender inilah yang cocok untuk Anda. Blander serbaguna tersebut merupakan inovasi terbaru Cuisineart yang mampu menampung 1,4 liter hingga 1,75 liter air atau bahan makanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara pemakaiannya juga tak sulit dan sangat aman karena jauh dari api dan dilengkapi tutup pengunci. Cukup menyolokan kabel pada listrik maka suhu panaspun akan keluar. Selain itu tombol stir yang ada dapat mempermudah proses pengadukan, tanpa harus memasukan spatula sebagai pengaduknya hingga pengguna dapat terhindar dari cipratan minyak panas.
Wadahnya terbuat dari kaca kristal yang kuat dan mudah dibersihkan dengan mata pisau dari stainless steel tahan karat. Plus dilengkapi bahan khusus untuk mencegah slip atau bocor di saat pengoperasian, sehingga membuatnya aman saat digunakan. Terdapat 3 pengatur tombol yaitu high, low dan shimmer untuk mengatur suhu panas.
Selain memperkenalkan Cuisinart Soup Blender, demo masak bareng Chef Stefu Santoso turut memeriahkan acara kali ini. Chef Stefu memperagakan cara memasak tiga jenis soto dengan memakai Cuisinart Soup Blender dan sebuah resep puree. Nah, tertarik memilikinya sebagai pelengkap dapur di rumah? Blander canggih ini dijual seharga Rp 3.500.000,00 dan bisa diperoleh di berbagai outlet-outlet SEIBU Departement Store.
(dev/Odi)