Walaupun sebutannya sama-sama roti, tetapi sebenarnya roti bagelen ini 'beda' dari roti pada umumnya yang teksturnya lembut dengan variasi macam-macam isi. Meskipun begitu, ternyata roti ini asli made in Indonesia loh alias buatan industri rumahan di daerah Purworejo, Jawa Tengah.
Awalnya roti bagelen ini tercipta karena banyaknya jumlah roti yang tak terjual. Karena sayang dibuang begitu saja, maka dicobalah untuk dipanggang. Ternyata hasilnya sungguh diluar dugaan, roti bagelen kini menjadi favorit banyak orang termasuk saya. Seiring waktu, kini roti bagelen tak lagi menggunakan roti yang tak terjual sebagai bahannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kini roti bagelen banyak dijual di banyak tempat yang menjual kue kering. Salah satu yang terkenal misalnya seperti Merbabu Bread & Cookies yang ada di Setiabudi Bandung. Nah, ada lagi yang ingin menambahkan daftar penjual roti bagelen yang enak? bole kok dibagi infonya! (dev/)