Kalau dulu wadah gula, garam, bubuk cabai, kunyit bubuk, ketumbar, jahe bubuk, biji jintan hitam, lada ataupun merica ditaruh ditempatnya masing - masing dan memenuhi dapur, kini semua jenis bumbu dapur dapat berada dalam satu tempat tanpa tercampur satu sama lain. Bagaimana bisa?
Jangan dikira wadah bumbu selalu membuat dapur terlihat padat dan berantakan. Sekarang sudah banyak tempat bumbu yang tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan, tapi juga sebagai penghias dan mempercantik dapur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Desain tutup yang transparan, memudahkan untuk melihat isi. Selain untuk penyimpanan bumbu, Dabba Masala juga dapat dijadikan tempat penyimpanan manik - manik, perhiasan, camilan atau aksesoris berukuran kecil lainnya
Untuk membersihkannya cukup mudah, Cuci dengan air sabun hangat dan keringkan. Setelah itu memasukkan bumbu atau camilan ringan sesuai selera. Jika ingin mengkoleksi wadah ini, Anda dapat membelinya di toko makanan India atau pasar swalayan besar.
(eka/Odi)