Nyam..Nyam! Kenyal Gurih Empek-Empek Bangka

Nyam..Nyam! Kenyal Gurih Empek-Empek Bangka

- detikFood
Jumat, 08 Jan 2010 10:27 WIB
Jakarta - Empek-empek bukan hanya monopoli Palembang. Empek-empek dari pulau Bangka ini tak kalah enak. Meskipun tak digoreng rasanya kenyal-kenyal dan gurih. Apalagi saat hangat disantap dengan celupan saus yang pedas gurih. Nyam..nyam..enak!

Pulau Bangka dan Belitung tak hanya ternama karena keelokan alamnya tetapi juga kekayaan kulinernya. Bakmi, terasi, kerupuk, kecalo, lempah, lakso hingga kerupuk ikan yang semuanya gurih enak.

Rasa makanan yang gurih enak karena dibuat dari seafood yang sangat segar dan banyak dihasilkan dari laut di sekitar pulau Bangka. Berbeda dengan empek-empek Palembang yang lazim dibuat dari ikan air tawar seperti ikan belida atau ikan gabus. Empek-empek Bangka dibuat dari ikan laut sehingga aroma dan rasanya lebih gurih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahan dan pembuatannya tak jauh berbeda dengan empek-empek Palembang. Daging ikan dibersihkan adri kulit dan tulang kemudian dicampur dengan tepung kanji dan bumbu. Adonan ini kemudian dibentuk seperti silinder atau bulat-bulat seperti biasa.

Selain ikan air laut, empek-empek Bangka juga dibuat dari udang yang dihaluskan. Warnanya jadi agak kemerah-merahan dengan aroma yang harum. Paduan untuk empek-empek ini bukan cuko seperti empek-empek Palembang tetapi sambal. Sambalnya dibuat dari cabai, cuka dan tauco sehingga rasanya pedas-pedas gurih.

Paling enak tentu saja empek-empek dimakan saat hangat dengan cocolan sambal merah ini. Empek-empek Bangka dikukus dan tidak digoreng sehingga teksturnya lembut gurih. Di beberapa rumah makan Bangka di Jakarta dan sekitarnya dijual empek-empek khas Bangka ini. Mau coba?Β 

(eka/Odi)

Hide Ads